Proposal Ekspose Prestasi dan Kreativitas Siswa (EKSPRESI) / Proposal PORSENI / Proposal PORAK SD, MI, SMP, MTs, SMA, SMK, MA

Selamat berjumpa dengan blog Library Pendidikan kali ini kami akan suguhkan untuk Bapak Ibu Guru Tentang PROPOSAL EKSPOSE PRESTASI DAN KREATIVITAS SISWA (EKSPRESI) atau PROPOSAL PEKAN OLAHRAGA DAN SENI (PORSENI) bisa juga PROPOSAL PEKAN OLAHRAGA ANTAR KELAS (PORAK) baik bagi SD, MI, SMP, MTs, SMA, SMK, MA, bagaimana kebutuhan. Silahkan sesuaikan melalui pengeditan oleh Bapak Ibu guru maupun oleh siswa-siwi untuk tingkat menengah.
Proposal Ekspose Prestasi dan Kreativitas Siswa (EKSPRESI) / Proposal PORSENI / Proposal PORAK SD, MI, SMP, MTs, SMA, SMK, MA Library Pendidikan
Proposal Ekspose Prestasi dan Kreativitas Siswa (EKSPRESI) /
Proposal PORSENI / Proposal PORAK SD, MI, SMP, MTs, SMA, SMK, MA
LATAR BELAKANG
Pendidikan berbasis kompetensi yang dioperasionalkan dalam kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) merupakan kegiatan pendidikan di tingkat satuan pendidikan atau lembaga pendidikan formal (SMA). Kurikulum ini menekankan pada kompetensi minimal yang harus dimiliki oleh peserta didik sesuai tujuan pendidikan nasional. Kompetensi ini selain harus dapat diaplikasikan oleh peserta didik juga harus dapat diintegrasikan pada kecakapan hidup (life skil) secara nyata, yang pada gilirannya mereka diharapkan mampu secra mandiri mengatasi masalah yang dihadapinya.

Kemampuan minimal yang harus dimiliki peserta didik mencakup kompetensi-kompetensi sebagai berikut :
  • pengetahuan
  • keterampilan
  • kecakapan
  • kemandirian
  • kreativitas
  • kesehatan
  • akhlak
  • ketaqwaan dan
  • kewarganegaraan
Di Sekolah Menengah Atas, kompetensi-kompetensi tersebut selain diwujudkan dengan kegiatan formal yang dikemas dalam kegiatan Belajar Mengajar (Intra dan Ko-kurikuler), juga dengan berbagai kegiatan ekstrakurikuler seperti Pramuka, Palang Merah Remaja, English Study Club, Remaja Mesjid Sekolah, Karya Ilmiah Remaja, Pecinta Alam, Olahraga Prestasi, dan Apresiasi Seni. Kegiatan ekstrakurikuler tersebut diarahkan untuk membina dan mengembangkan kreatifitas siswa baik yang bersifat akademik maupun non akademik.
Berdasarkan tuntutan kurikulum tersebut, serta sesuai dengan visi dan misi sekolah, setiap sivitas akademika di SMA senantiasa berusaha agar dapat meningkatkan partisipasi aktif dan kreaktivitas para peserta didik guna mengaktualisasikan potensi para siswa. Salah satu upaya yang dilakukan untuk meningkatkan partisipasi aktif dan kreaktivitas peserta didik yaitu dengan mengadakan berbagai kegiatan ektrakurikuler yang dikemas dalam bebagai kegiatan, baik yang bersifat internal maupun eksternal. Kegiatan yang bersifat internal berupa perlombaan atau pertandingan antar siswa-siswi SMA, sedangkan kegiatan eksternal berupa kegiatan yang melibatkan para siswa dari tingkat SLTP, SLTA dan umum.

Sebagai realisasi dari pemikiran diatas, SMA akan menggelar kegiatan rutin tahunan dalam bentuk Ekspose Prestasi dan Kreativitas Siswa (Ekspresi) tahun 20....

C. DASAR PELAKSANAAN
  • Visi dan misi SMA .................
  • Program Kerja SMA .................
  • Program Kerja Kesiswaan SMA .................
  • Program kerja OSIS SMA .................
  • Rapat dinas SMA.................
D. TUJUAN KEGIATAN
  • Mengaktualisasikan Prestasi & Kreatifitas dan bakat para siswa khususnya siswa-siswi SMA
  • Mempererat hubungan silaturahmi antar siswa SMA dengan siswa selingkungan Kecamatan Sagaranten dan sekitarnya
  • Memotivasi para siswa dalam meningkatkan minat, bakat, dan prestasi baik bidang akademik maupun nonakademik melalui peran dan karya nyata
  • Menginvetarisasi siswa-siswi berbakat dan berprestasi untuk mengikuti kegiatan  pada even yang lebih tinggi
  • Sarana evaluasi kesiapan dan kemampuan para siswa pada bidang yang mereka tekuni dan sukai.
E.   SASARAN
     Kegiatan Ekspose Prestasi dan Kreativitas Siswa (Ekspresi) SMA ini diharapkan mendapatkan partisipasi aktif dari :
  • Siswa-siswi tingkat, SLTP, SLTA dan masyarakat umum se Kecamatan Sagaranten dan sekitarnya.
  • Seluruh civitas akademika di lingkungan SMA 
  • Seluruh jajaran intansi terkait di Wilayah 
F.   WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN
Kegiatan Ekspose Prestasi dan Kreativitas Siswa (Ekspresi) SMA dilaksanakan pada :
Hari
Tanggal
Tempat

G.  JENIS & PESERTA  KEGIATAN
1. Bidang Olahraga Prestasi
1.1 Liga Sepak Bola antar kelas SMA
1.2 Volly Ball antar siswa SLTP (Pa/Pi)
1.3 Tenis Meja antar siswa SLTP
1.4 Lomba Lintas Alam tk. SLTP, SLTA & Umum
2. Bidang Seni
2.1. Para Band antar kelas SMA
2.2  Lomba Karaoke POP tingkat SLTP
2.3  Lomba melukis tk. SLTP
3. Bidang Akademis
3.1  Lomba Cerdas Cermat antar siswa SLTP
3.2  Lomba baca puisi bahasa Inggris tk. SLTP
4. Bidang Keagamaan
4.1  MTQ tk. SLTP
4.2  Lomba Dakwah tk. SLTP
5. Bidang Umum
5.1  LKBB tingkat SLTP
5.2  PBT (Pasang Bongkar Tenda (PBT) tk. SLTP  
5.3 Bazar antar kelas SMA
5.4  Lomba K3 antar kelas SMA

H. JADWAL KEGIATAN 
Terlampir

I. PENYELENGGARA KEGIATAN
Kegiatan Ekspose Prestasi dan Kreativitas Siswa (Ekspresi) tahun 20....  diselenggarakan oleh SMA dengan komposisi kepanitiaan sbb: 
1.Panitia Pengarah :
Pengarah :  
1.Kepala Dinas P & K Kabupaten 
2.Pengawas Dikmen Kabupaten 
3.Kepala UPTD P & K Kecamatan 
Penanggungjawab : ....................
 (Kepala SMA)
2.Panitia Pelaksana :
Ketua Pelaksana :....................
Sekretaris :....................

ANGGARAN BIAYA
Terlampir

Proposal kegiatan ini disamping merupakan seperangkat ketentuan sebagai acuani dasar dan pedoman pelaksanaan kegiatan, juga merupakan bahan untuk dipertimbangkan dalam menjalin kerjasama serta promosi dengan pihak-pihak yang siap mendukung suksesnya kegiatan ini.
Kiranya dapat kita fahami bahwa tanpa dukungan dari berbagai pihak, kegiatan di atas tidak dapat terwujud. Untuk itu pada kesempatan ini kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah dan akan berpartisipasi menyukseskan kegiatan ini.
Akhirnya semoga kegiatan Ekspose Prestasi dan Kreativitas Siswa (Ekspresi) baik tingkat SD, MI, SMP, MTs, SMA SMK, MA baik Negeri maupun Swasta ini dapat terselenggara dengan lancar dan bermanfaat bagi kita semua. Amin.
                                                                          .............., ........20...
Ketua Pelaksana,                                                   Sekretaris,

............... ................
Silahkan selengkapnya dapat di unduh / di download >>> DI SINI
Referensi sumber : SMAN 1 Sagaranten
Lihat juga :
Proposal ini kami sajikan dengan lengkap, tinggal silahkan saja untuk meng-editnya dan sesuaikan dengan kebutuhan atau situasi kondisi apakan Ekspresi, Porseni, Porak atau yang lainnya. Yang penting Bapak dan Ibu memahaminya tentang kegiatan apa yang akan diselenggarakan oleh pihak sekolah.
Akhir kata semoga artikel yang kami buat ini dapat dimanfaatkan oleh Bapa Ibu atau pihak sekolah sebagai sarana atau referensi suatu kegiatan yang akan meningkatkan kreativitas siswa demi tercapainya sekolah yang di senangia atau disukai yang lebih krennya sekolah paporit untuk lingkungan sekitar bahkan sampai ke luar daerah juga bisa. asalkan sekolah Bapak Ibu memang berkopenten dalam berkompetensi dengan sekolah lainnya.
Selamat dan Sukses selalu. Amin
Salam Library Pendidikan.

Lebih baik bagikan dulu sebelum di download

Baca juga Artikel Penting Lainnya


Demikanlah artikel dan file yang kami bagikan ini, semoga dapat menjadi referensi dalam memudahkan pekerjaan Ibu dan Bapak Guru. Berikanlah komentar yang relevan demi perbaikan blog ini, agar dunia pendidikan kita lebih baik sesuai dengan tujuan yang diharapkan.

0 Response to "Proposal Ekspose Prestasi dan Kreativitas Siswa (EKSPRESI) / Proposal PORSENI / Proposal PORAK SD, MI, SMP, MTs, SMA, SMK, MA"

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung