Matematika Bilangan Bulat Kelas 5 Semester 1


Puji dan syukur marilah kita panjatkan kepada Allah yang Maha Kuasa karena rahmat-Nya kita dapat bersekolah lagi. Sekarang adik-adikku sudah duduk di bangku kelas V, bertemu dengan Ibu/Bapak guru baru, semuannya baru. Mudah-mudahan anak-ankku semuannya semakin rajin, disiplin sehingga ilmunya bertambah dan lebih pandai lagi. Amin.
Kali ini Library Guru akan memberikan materi mata pelajaran matematika, yang pertama materi matematika di kelas V ini adalah bilangan bulat.
Sebelum masuk kepada materi mari kita lihat dulu standar kompetensi, kompetensi dasar, dan indikatornya.
Sumber buku Tim Bina Karya Guru, Terampil Berhitung Matematika untuk SD Kelas V, Penerbit Erlangga.
Standar Isi :
Bilangan
1. Melakukan operasi hitung bilangan bulat dalam pemecahan masalah.
Kompetensi Dasar :
1.1. Melakukan operasi hitung bilangan bulat termasuk penggunaan sifat-sifatnya, pembulatan, dan penaksiran.
Indikator Pengembangan :
1. Operasi Hitung Bilangan Bulat
    a. Membaca dan Mmenulis bilangan bulat
Materi :
Materi Pokok : Bilangan Bulat 
Sub Materi     : 1. Operasi Hitung Bilangan Bulat
Pasar merupakan tempat beradanya orang-orang penjual dan pembeli.
Dalam transaksi jual beli di pasar, seorang pedagang mengalami kerugian. Jumlah kerugian tersebut dapat dinyatakan dalam bilangan bulat negatif. Sebagai contoh, seorang pedagang membeli jeruk dengan harga Rp6000,00 per buah. Karena sudah mulai matang dan takut membusuk, pedagang tersebut menjualnya dengan harga Rp5000,00 per buah.
Bagaimanakah menyatakan kerugian pedagang tersebut dalam notasi bilangan bulat?
Supaya lebuh jelas, marilah simak materi di berikut dengan seksama.
a. Membaca dan Menulis Lambang Bilangan Bulat
Bilangan bulat terdiri dari bilangan negatif, nol, dan bilangan positif.
Semua bilangan di sebelah kiri nol adalah bilangan negatif, dan semua bilangan di sebelah kanan nol adalah bilangan positif.
Perhatikan cara membaca beberapa bilangan bulat berikut.
-5 dibaca negatif lima
-12 dibaca negatif dua belas
-32 dibaca negatif tiga puluh dua
-102 dibaca negatif seratus dua
Untuk bilangan positif, cara membacanya tanpa diawali kata positif. Jadi, 14 dibaca empat belas dan 32 dibaca tiga puluh dua.
Sebagai latihan adik-adik kerjakanlah contoh soal di bawah ini.
Bacalah lambang bilangan berikut ini.
1. 7 dibaca .............................................................
2. -10 dibaca .............................................................
3. 12 dibaca .............................................................
4. -15 dibaca .............................................................
5. 24 dibaca .............................................................
Demikianlah materi yang disampaikan kali ini. Semoga anak-anakku setanah air menjadi lebih pintar. Amin.

Lebih baik bagikan dulu sebelum di download

Baca juga Artikel Penting Lainnya


Demikanlah artikel dan file yang kami bagikan ini, semoga dapat menjadi referensi dalam memudahkan pekerjaan Ibu dan Bapak Guru. Berikanlah komentar yang relevan demi perbaikan blog ini, agar dunia pendidikan kita lebih baik sesuai dengan tujuan yang diharapkan.

0 Response to "Matematika Bilangan Bulat Kelas 5 Semester 1"

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung